SELAMAT LOLOS PENDANAAN PKM-RE

Selamat dan Sukses untuk Tim PKM-RE Hydrocell karena telah lolos pendanaan, dengan judul PKM-RE “Produksi Hidrogen Hijau Melalui Reaksi Alumunium-Air Berbantukan Katalis Na2CO3/NiCl2 Untuk Aplikasi Fuel Cell Electric Vehicle (FCEV)”. PKM-RE merupakan riset mendalam yang berbasis iptek pada bidang eksakta untuk mengungkapkan informasi baru. Muatan PKM-RE sendiri berisi hubungan sebab-akibat, aksi-reaksi, rancang bangun, eksplorasi, materi alternatif, desain produk atraktif, blue print dan sejenisnya atau identifikasi senyawa kimia aktif. Dosen Pembimbing yang luar biasa dari Riset ini, Zuhriah Mumtazah, S.Si., M.Si. dan anggota Tim PKM-RE Hydrocell 

  1.  M. Zikrillah 211910401004 (Ketua Tim)
  2. Nanda Tricya Julia Pravitasiwi 211910401020
  3. Dimas Nur Herdianto 211910401071
  4. Thiflatul Kamiliah 211910401078
  5. Richa Febyola 221910401024

Semoga riset dari PKM-RE dapat terlaksana tanpa suatu kendala apapun, dan dapat lolos hingga tahap akhir dengan membawa nama baik Teknik Kimia Universitas Jember.